COMIC CAFÉ
Sedikit info tentang comic café ..
Comic café didirikan pada tahun 2006 oleh Tia Hiramsyah selaku pemilik tempat yang terinspirasi dari tokoh tokoh comic universal.
Comic Cafe berada di Tebet Raya no 53D, tepatnya sebrang Burger & Grill, atau jalan sedikit dan nyebrang dari Burger DeJon.
Beberapa poster comic dan hampir semua karakter comic ada disana.
Buku menu-nya unik, covernya masih tokoh yg sama dengan titel cafe-nya. Dan didalam buku menu ada comic strip lengkap dengan percakapan berupa menu yg disajikan disini.
Variasi menu mulai dari spaghetti, bruschetta, zuppa soup, sandwich, hingga berbagai macam nasi goreng tersedia di sini. Si pemilik yang kreatif adalah penggagas resep makanan, mengandalkan ketajaman yang diasah selama bekerja di majalah kuliner. Minumannya pun tidak kalah kreatif. Hampir semuanya tersedia di sini. Tetapi, yang paling diandalkan adalah smoothies mereka, Minuman ini memang sangat inovatif.
Kualitasnya sangat terjamin dari segi mutu makanannya pun higienis , untuk tempatnya sangat bersih dan nyaman serta bersertifikat halal.
Di comic cafe ini tersedia jaringan wifi, smoking area, toilet dan beberapa comic yang bisa di baca oleh pengunjung.
Fasilitas yang ditawarkan pun tergolong lengkap. Pengunjung yang membutuhkan koneksi internet, hot spot-nya sudah tersedia di sini, cukup dengan membeli kartu voucher-nya saja. Di lantai atas, sebuah lounge tersedia untuk bersantai. Nuansa komik masih memenuhi desain lounge ini.
Untuk design nya sendiri sangat menarik karena di tembok-temboknya tergambar segala jenis kartun yang ada di comic-comic.
KEKUATAN :
Kekuatan comic café dibanding café lain adalah di sini, selain pengunjung bisa bebas mengobrol dengan teman atau rekan kerja, mereka juga bisa menyantap makanan yang sangat lezat. Bagi mereka penikmat komik dapat memuaskan dahaga untuk melihat tokoh-tokoh superhero idola saat kecil. Bukan hanya melepas kerinduan pada karakter jagoan asing seperti Batman, Superman, atau Fantastic Four, di tempat ini juga berjejer karakter komik top Indonesia zaman dulu. Semisal stiker figur pendekar Si Buta dari Gua Hantu, Panji Tengkorak, atau Godam. Pemilik menerangkan bahwa di comic café ini semua jenis superhero ada. Bahkan ada yang dari Jepang, Amerika, dan lokal. Selain itu sesuai namanya Comic Cafe, di tempat ini para anak-anak yang datang akan dimanjakan dengan koleksi komik yang cukup lengkap. Jadi setelah kenyang bersantap, pengunjung dipersilakan membaca komik-komik yang tersedia.
KELEMAHAN :
Dari banyaknya pengunjung yang mayoritas penikmat komik, sangat di sayangkan hingga saat ini café ini belum menyediakan layanan penjualan komik. Namun ke depan, pemilik akan memfasilitas jual-beli komik, terutama bagi komik-komik lokal yang tidak bisa masuk toko buku. Dengan tujuan memajukan dunia komik lokal agar industri komik nasional maju.
KESEMPATAN :
Karena tempatnya yang cozy, selain untuk tempat makan comic cafe ini sering di manfaatkan untuk tempat nongkrong anak muda dan sering di pakai untuk acara-acara tertentu seperti ulang tahun ataupun tempat bertemu para remaja.
Karna lokasinya pun strategis, maka pelanggan yang sering datang ke Comic Cafe sangat banyak. Tak heran juka setiap hari jutaan rupiah masuk ke dalam mesin register mereka. Terutama pada akhir pekan, ketika jumlah pengunjung meningkat empat kali lipat dari biasanya. Bayangkan saja, sehari paling tidak 150 orang makan di tempat ini.
ANCAMAN USAHA :
Walaupun comic café mendekati sempurna sebagai sebuah café, namun ancaman usaha tetap ada. Banyaknya pesaing-pesaing baru yang membuka café dengan menentukan tema yang unik-unik.
Nama: Ivania Fidhanty
Kelas: 1ea17
Npm: 13210687